Pengaruh Penerapan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual Dengan Hypnoteaching Terhadap Pemahaman Konsep Siswa

Authors

  • Ali Umar STAIN Gajah Putih Takengon, Aceh Tengah, Aceh

Keywords:

pemahaman konsep, pendekatan pembelajaran kontekstual dengan hypnoteaching

Abstract

Artikel ini merupakan hasil penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pemahaman konsep siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran kontekstual dengan hypnoteaching lebih baik dibanding pemahaman konsep siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian randomizen control group only design. Sampel penelitian ini adalah kelas VIIIA sebagai kelas eksperimen dan kelas VIIIB sebagai kelas kontrol dimana kedua kelas tersebut berada di SMP Siti Chadijah. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar yang diberikan kepada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Berdasarkan analisis hasil tes didapatkan bahwa ratarata hasil belajar kelas eksperimen lebih tinggi dari pada rata-rata hasil belajar kelas kontrol sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil pemahaman konsep siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran kontekstual dengan hypnoteaching lebih baik dibanding pemahaman konsep siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-08-31

How to Cite

Umar, A. (2016). Pengaruh Penerapan Pendekatan Pembelajaran Kontekstual Dengan Hypnoteaching Terhadap Pemahaman Konsep Siswa. Jurnal As-Salam, 1(1), 18–28. Retrieved from https://jurnal-assalam.org/index.php/JAS/article/view/41